Drflochocolate adalah Brand Cokelat Musi Rawas dengan mengusung tema “Cokelat Terbaik Indonesia” . Karena berasal dari musi rawas, Drflochocolate mengusung kearifan lokal, budaya Musi Rawas. Tercermin dari desain warna kemasan Drflochocolate. Awal mula Drflochocolate adalah petani Yohanes Subagio yang serius mengembangkan cokelat di Musi Rawas. Dimulai dengan pembibitan berstandar internasional. Bibit yang sudah jadi ditanam di kebun dengan control perawatan tinggi sehingga dicapai hasil yang optimal.
Hasil panen dijual ke pasar dengan harga standar. Menjadikan Musi Rawas sebagai salah satu penghasil bijih cokelat/kakao terbaik Indonesia. Itu saja. Hal ini tidak dapat menarik perhatian masyarakat nasional maupun internasional untuk mengunjungi Musi Rawas.
Karena sadar dengan pasar cokelat di Indonesia yang dikuasai pabrikan besar, maka Drflochocolate tidak mau bersaing dengan cokelat pabrikan karena persaingan akan sangat keras dan sulit.
Kondisi Sebelum Inovasi
- Sebelum adanya inovasi cokelat Drflochocolate, yang ada hanyalah pembibitan cokelat saja dan akhirnya menjadi kebun cokelat. Panen beberapa kali hasilnya langsung dijual ke pasar. Sehingga hasil secara tidak begitu maksimal secara ekonomi.
Kondisi Setelah Inovasi
- Mempunyai cokelat olahan dengan standar premium dengan Brand Drflochocolate yang mengusung Tema Cokelat Terbaik Indonesia dengan kemasan budaya Musi Rawas dan Sumatera Selatan. Drflochocolate dikenal di dalam dan luar negeri sebagai cokelat premium bersegmen kalangan pecinta cokelat yang tidak memperdulikan harga.
- Budaya Musi Rawas dikenal di dalam dan luar negeri sehingga akan menarik minat masyarakat untuk mengunjungi Musi Rawas.
Dampak Inovasi
- Mempunyai Brand sendiri bernama Drflochocolate
- Brand Drflochocolate dikenal sebagai Cokelat terbaik Indonesia, hal ini dapat diukur dengan populernya Drflochocolate di SEO Google
- Drflochocolate diminati kalangan atas pecinta cokelat baik di dalam dan luar negeri
- Budaya Musi Rawas terangkat karena Drflochocolate selalu berkemasan budaya Musi Rawas dan Sumatera Selatan dalam Syi’ar produknya